Jumat, 15 Agustus 2014

KALI “BOKONG” WC TERPANJANG DI KABUPATEN PROBOLINGGO

Kabupaten Probolinggo- Sepanjang sungai pekalen yang mengalintasi Kecamatan Maron, Banyuanyar serta Tegal siwalan dikenal dengan sebutan Kali Bokong. Sungai yang berdampingan dengan jalan raya antar kecamatan tersebut dipergunakan sebagian masyarakat sekitar untuk Mandi, Cuci, Kakus (MCK). Mudah sekali menemukan masyarakat yang melakukan MCK disungai terutama pada pagi hari dan sore hari, bukan hanya manusia hewan peliharaan seperti sapi juga di mandikan disungai.


Berdasarkan renstra Kementrian Kesehatan 2010-2014 meningkatkan persentase penduduk Stop Buang Air Besar Sembarangan (BABS) dari 71% pada tahun 2010 menjadi 100% di tahun 2014. Semestinya pada saat ini target tersebut bisa tercapai.

Menurut Ahmad Munawar bagian Kesling PKM Banyuanyar (14/05),” Banyak hal yang sudah dilakukan Pemerintah Kabupaten Probolinggo dalam menangani kebiasaan buruk masyarakat ini, beberapa diantaranya pada tahun 2005 penyediaan MCK umum disetiap Desa Kecamatan Banyuanyar setiap Desa dibangun 5-10 MCK, penggunaan oleh masyarakat bertahan hanya ditahun pertama setelah itu menjadi monument” ucapnya.

Lanjut menjelaskan, “tahun 2009 dilaksanakan program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) pada 4 desa dari 7 desa, sampai saat ini belum optimal. Pada akhirnya pada tahun 2010 atas usulan tokoh masyarakat dibangunlah tabir atau penutup sepanjang sungai supaya masyarakat yang menggunakan sungai tidak terlihat secara umum”lanjutnya. (JW Kab Prob/Setiyo)

1 komentar:

  1. Jyoti's Casino Review - Slot Machine - JMHub
    Jyoti's Casino review and slot 영천 출장마사지 machine 남양주 출장안마 review 목포 출장마사지 ➤ Grab 제천 출장안마 Rs.500 Bonus and get latest promotions ➤ Grab your ₹500 deposit 제주도 출장마사지 bonus now!

    BalasHapus